Kamis, 30 April 2020



Kata orang sih belum ke Bandung kalau belum ke tempat ini. Alun-Alun Bandung berada di kawasan luar dari Masjid Raya Bandung Provinsi Jawa Barat. Alun-alun ini bisa dikatakan salah satu alun-alun terbaik di Indonesia saat ini. Bagaimana tidak, taman seluas 1200 meter persegi ini selalu ramai dengan pengunjung baik dari dalam maupun luar kota. Karena buka 24 Jam tempat ini bisa dikunjungi kapanpun kita mau. Mau datang pagi, siang, sore ataupun malam hari silahkan.
Yang unik dari Alun-Alun Bandung ini adalah alasnya terbuat dari rumput sintetis yang memuat kita nyaman sambil rebahan sekalipun. Jadi tempat ini sangat cocok untuk berkumpul bersama sanak saudara. Bahkan tempat ini banyak sekali anak-anak yang bermain, mulai dari bermain bola balon hingga bermain pesawat terbang buatan.

 Harga Tiket Masuk ?

Tidak ada tiket masuk untuk tempat ini alias GRATISS! Tetapi jika anda menggunakan kendaraan maka akan ada biaya parkirnya, tempat parkirnya sangat luas lokasi parkirnya berada dibawah dari alun-alunnya. Jika sudah malam parkirnya hanya tersedia di depan halte alun alun karena untuk parkir di bawah alun-alunnya akan tutup jika sudah larut malam.

Ada apa saja di Alun-Alun ?

1. Tower kembar Masjid Raya

Sudah disebutkan di awal bahwa Alun-Alun kota Bandung berada pada kawasan Masjid Raya, jadi tepat dari arah barat alun-alun ini terdapat masjid yang sangat besar yang buka sampai 24 jam juga.
Selain itu Masjid Alun-Alun Bandung ini memiliki 2 buah tower kembar yang dibuka dan bisa dinaiki pengunjung pada siang hari saja. Biaya naik tower alun-alun ini sebesar Rp. 10.000. Pastinya sangat keren melihat pemandangan kota Bandung dari atas tower ini. Bahkan pola dari rumput sintetis alun-alun ini bisa terlihat jelas dari atas tower ini.

2. Lantai bawah alun-alun

Selain terdapat parkiran motor dan mobil untuk pengunjung, di lantai bawah dari alun-alun ini juga terdapat wisata kuliner. Terdapat banyak makanan khas dari kota Bandung ataupun makanan dari daerah lain juga tersedia disini. Selain kuliner juga terdapat mainan kunci yang bisa dijadikan oleh-oleh dari Kota Bandung.

 3. Sekitaran alun-alun

Tidak jauh dari alun-alun Bandung ada sebuah jalan yang melegenda yaitu Jalan Asia Afrika. Tempat ini merupakan tempat berlangsungnya Konferensi Asia Afrika untuk pertama kali pada tahun 1955. Sebagai salah satu Icon kota Bandung, Jalan Asia Afrika masih memiliki gedung heritage yang masih dipertahankan bentuknya hingga saat ini. Tempat yang menyimpan banyak sejarah Indonesia tak heran menjadikan tempat ini sebagai salah satu spot favorit untuk berfoto.
Tepat di sebelah selatan dari alun-alun Bandung terdapat pusat perbelanjaan yang juga melegenda di Kota Bandung. Plaza Parahyangan, Kings, Griya Yogya dan masih banyak lainnya.






Lokasi Alun-Alun Bandung di Google Maps.

THE ART OF LIFE . Rizkie Oktariansyah . 2010 Copyright. Designed by Blogger Template | Free Blogger Templates